Pemkab Purworejo Percepat Langkah Penanganan Covid 19

By administrator 24 Apr 2020, 08:41:44 WIB Kegiatan

Perkembangan Covid-19 di Kabupaten Purworejo semakin cepat saja, terhitung sampai hari ini tercatat ODP berjumlah 1817, dimana 1102 diantaranya sudah selesai pemantauan. PDP berjumlah 34, terdiri dari 23 sembuh, 7 dirawat, dan 4 meninggal. Hasil Swab negatif 30, positif Covid 13, dirawat 16, sembuh 1. OTG  berjumlah 264 dan positif rapid 48. 

Berkaitan dengan hal tersebut Pemkab Purworejo mengambil sejumlah langkah cepat dalam penanganan Covid-19. Diantaranya dengan menyiapkan anggaran bidang kesehatan sebesar Rp 35,8 miliar, salah satunya untuk pengadaan APD. Pemkab juga telah menyiapkan tempat karantina dibeberapa tempat bagi tenaga medis.

 Bupati Purworejo  Agus Bastian, SE, MM saat jumpa pers di Ruang Arahiwang Setda Purworejo

“Kami sudah menyiapkan beberapa tempat, di Hotel Ganesha dan Pusdiklat Kutoarjo. Kalau diperlukan Guest House Pendopo juga siap untuk digunakan,” kata Bupati Purworejo  Agus Bastian, SE, MM saat jumpa pers di Ruang Arahiwang Setda Purworejo pada Selasa, 21/4/2020.

 

Dalam mengantisipasi penyebaran covid-19, Pemkab juga telah mendirikan sejumlah posko guna mengantisipasi penyebaran covid-19. Saat ini sudah ada lima Posko Kabupaten, yakni di Krendetan, Kaligesing, Bener, Butuh dan Pituruh. Sejumlah  Posko juga sudah didirikan di 16 Kecamatan di Purworejo. Sedangkan di desa, sudah ada 446 posko yang didirikan secara mandiri.

 

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Iklan Kanan

Instagram Banner

Twitter


Berita Purworejo

Counter Pengunjung