

- Apel Pagi Senin 21 April 2025
- Musrenbangdes Desa Prapagkidul
- Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa MUSRENBANGDES PERUBAHAN RPJM DES Tahun Anggaran 2025 – 20230 Desa Gumawangrejo
- Musrenbangdes Desa Pangkalan
- Musrenbangdes Desa Tasikmadu
- penyaluran BLT DD Triwulan 1 Desa Prapagkidul
- rapat Paripurna DPRD Kabupaten Purworejo
- Sosialisasi Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Tahun 2025 di Desa Waru
- Pengukuhan Ketua Tim Pembina Posyandu 49 Desa di Kecamatan Pituruh masa bakti 2025-2030
- Rapat Korrdinasi Pimpinan (Rakorpim) Triwulan 1 Tahun 2025
Pelayanan Prima Saat Puasa dan Pandemi Covid
Bulan Ramadhan 1441 H telah tiba, Pemerintah Kecamatan Pituruh mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa semoga kita semua dapat menjalankannya dengan ikhlas dan lancer semoga mencapai kemenangan. Ditengah penyebaran wabah Covid19 puasa Ramadhan mempunyai tantangan dan makna yang sangat banyak. Kita dihimbau untuk menjalankan rangkaian sholat jamaah dirumah, tidak mengadakan buka puasa bersama dengan rekan diluar rumah hal ini dilaksanakan demi memutus rantai penyebaran virus corona.
Selama Ramadhan Kecamatan Pituruh tetap menjalankan pelayanan kepada masyarakat. Pada saat Ramadhan jadwal puasa mengalami perubahan. Untuk hari Senin sampai kamis pelayanan buka mulai pukul 07.30 sampai dengan pukul 14.30 dengan jam istirahat pukul 12.00-12.15. Unyuk Hari Jumat pukul 07.30 sampai dengan pukul 14.00 dengan jam istirahat pukul 11.30-12.30. Pelayanan samsat Paten juga hanya dilaksanakan sampai pukul 12.00.
Dalam memberikan pelayanan tetap menggunakan prosedur covid19. Masyarakat yang dating harus menggunakan masker, cuci tangan sebelum memasuki ruang pelayanan dan melakukan physical distancing saat menunggu antrian.
Jadwal kerja pegawai juga telah dilaksanakan sesuai dengan Surat Edaran Bupati tentang pelaksanaan Work From Home (WFH) dengan jadwal yang ditetapkan oleh Camat.