Pak Bejo Bantu Tingkatkan Kinerja Perangkat Desa
Pak Bejo

By administrator 10 Jan 2020, 08:46:51 WIB Kegiatan

PITURUH, (pituruhnews.com) - Demi melatih kinerja perangkat desa di bagian Keuangan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Purworejo menggelar Pelatihan Pelaporan Bantuan Keuangan Pemprov Jateng Kepada Pemerintah Desa Melalui Aplikasi Pak Bejo Tahun 2019, di Aula Kecamatan Pituruh, Selasa, 07/01/2020.

Turut hadir dalam pelatihan ini Camat Pituruh Yudhie Agung Prihatno, S.STP., Dinpermades Kabupaten Purworejo Heri dan Narasumber Mujib S, serta undangan 49 desa se-kecamatan Pituruh.

penyampaian camat

Melalui pelatihan ini, Camat Pituruh Yudhie Agung Prihatno, S.STP. mengatakan bahwa aplikasi Pak Bejo ini merupakan salah satu pemanfaatan Teknologi Infomatika dengan tujuan untuk mempermudah perangkat desa dalam bekerja. Oleh karena itu, kegiatan bintek atau pelatihan ini harus diikuti dengan baik agar nantinya dapat  dilaksanakan dan dimanfaatkan dengan maksimal.

"Saya berpesan untuk semua peserta, agar penerapan aplikasi ini dapat meningkatkan kinerja pemerintah desa dengan lebih baik lagi, " ucapnya.




Video Terkait:

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Iklan Kanan

Instagram Banner

Twitter


Berita Purworejo

Counter Pengunjung