

Breaking News
- Musrenbangdes Desa Pangkalan
- Musrenbangdes Desa Tasikmadu
- penyaluran BLT DD Triwulan 1 Desa Prapagkidul
- rapat Paripurna DPRD Kabupaten Purworejo
- Sosialisasi Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Tahun 2025 di Desa Waru
- Pengukuhan Ketua Tim Pembina Posyandu 49 Desa di Kecamatan Pituruh masa bakti 2025-2030
- Rapat Korrdinasi Pimpinan (Rakorpim) Triwulan 1 Tahun 2025
- Sosialisasi dan Pembentukan Tim Penyusunan RPJMDes Tahun 2023 – 2031 Desa Kalikotes
- Bencana tanah longsor di Desa Sawangan
- pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Perangkat Desa Dlisen Wetan
Korban Longsor dan Tertimpa Pohon Terima Bantuan

Korban Longsor dan Tertimpa Pohon Terima Bantuan Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Purworejo R Achmad Kurniawan Kadir MPA menyerahkan bantuan kepada tujuh keluarga korban bencana longsor dan rumah tertimpa pohon, yang tersebar di tiga kecamatan yaitu Kecamatan Purworejo, Loano, dan Banyuurip. Penyerahan bantuan berupa uang tunai dan sembako dari Baznas, PMI, BPBD dan Dinsosdaldukkb, dilaksanakan di Ruang Bagelen Setda, Selasa (26/11/2024). Korban yang menerima bantuan adalah keluarga Arif Priyantoro warga Sidomulyo Kecamatan Purworejo, Kasmudi (Sidomulyo-Purworejo), Sutoyo (Karangrejo-Loano), Rio Putra Pangestu (Baledono-Purworejo), Amat Kahari (Pacekelan-Purworejo), Sopit (Malangrejo-Banyuurip) dan Hafifah Nawangsari (Trirejo-Loano). Dalam sambutannya, Achmad Kurniawan menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada lembaga terkait atas kontribusinya dalam menyalurkan bantuan korban bencana alam. Bantuan ini bukan hanya tentang materi, tetapi juga sebuah pesan solidaritas dan dukungan moral dari kita semua. “Bencana alam adalah ujian yang sering kali datang tanpa kita duga, dan dampaknya dapat dirasakan oleh siapa saja. Apalagi di musim penghujan seperti saat ini, yang tentunya memerlukan kewaspadaan kita semua. Namun, di balik setiap musibah, selalu ada hikmah yang bisa diambil, salah satunya adalah tumbuhnya rasa solidaritas dan kebersamaan di antara kita,” tandasnya. Menurut Pj Sekda, Pemerintah Kabupaten Purworejo akan terus berupaya hadir dan memberikan dukungan maksimal dalam proses pemulihan pasca bencana. Untuk itu, kerja sama dengan berbagai pihak, akan sangat membantu meringankan beban para korban bencana. ”Saya mengajak seluruh pihak, baik pemerintah, dunia usaha, maupun masyarakat, untuk terus saling bahu-membahu dan memberikan dukungan kepada mereka yang terdampak, sehingga mereka bisa bangkit dan kembali menjalani kehidupan dengan lebih baik,” katanya. Sumber: Prokopim
Write a Facebook Comment
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
View all comments