

- Musrenbangdes Desa Pangkalan
- Musrenbangdes Desa Tasikmadu
- penyaluran BLT DD Triwulan 1 Desa Prapagkidul
- rapat Paripurna DPRD Kabupaten Purworejo
- Sosialisasi Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Tahun 2025 di Desa Waru
- Pengukuhan Ketua Tim Pembina Posyandu 49 Desa di Kecamatan Pituruh masa bakti 2025-2030
- Rapat Korrdinasi Pimpinan (Rakorpim) Triwulan 1 Tahun 2025
- Sosialisasi dan Pembentukan Tim Penyusunan RPJMDes Tahun 2023 – 2031 Desa Kalikotes
- Bencana tanah longsor di Desa Sawangan
- pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Perangkat Desa Dlisen Wetan
Festival Gapura Cinta Negeri
Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh pada tanggal 17 Agustus merupakan waktu yang tepat untuk memberikan peningkatan pada seluruh rakyat Indonesia bahwa kita patut bangga dengan negeri ini. Tanpa kita sadari, begitu beragam kegiatan yang dimiliki masyarakat untuk memeriahkan hari Kemerdekaan Republik Indonesia, dan tanpa kita sadari ragam-ragam kegiatan tersebut telah menjadi bagian dari tradisi dan kebudayaan, salah satunya kegitan menghias gapura. Sehubung dengan hal ini, Kementrian Sekretariat Negara, Kementrian Dalam Negeri dan Badan Ekonomi Kreatif berupaya untuk menyelenggarakan sebuah festival bagi rakyat Indonesia, dengan tema " Cinta Negeri". Bangsa Indonesia adalah bangsa yang sangat beragam. gapura yang dibangun adalah bentuk kreativitas masyarakat dalam menonjolkan kekhasan daerah masing-masing, sehingga meningkatkan semangat Bhineka Tunggal Ika dalam diri masyarakat Indonesia. Selainmeningkatkan rasa cinta tanah air dan semangat nasionalisme Festival gapura Cinta Negeri merupakan perwujudan gotong royong masyarakat yang dapat mendorong peran aktif masyarakat dalam menyumbangkan ide kreatif. "Festival ini memicu masyarakat untuk berinfovasi dalam mengembangkan kreasinya".
Festival gapura ini juga di ikuti oleh Desa Megulungkidul Kecamatan Pituruh Kabupaten Purworejo. Gapura ini terbuat dari bahan-bahan brkas yang dirangkai sedemikian rupa sehinnga menjadikan gapura ini terlihat artistik dan unik. Pembuatan gapura ini sudah dilakukan sejak awal Agustus 2019 dan selesai tanggal 16 Agustus 2019. Pembuatan gapura ini bertujuan untuk mengikuti kompetensi unjuk kreativitas dalam Festical Gapura Cinta Negeri yang diadakan oleh pemerintah melalui Kementrian Dalam Negeri yang bekerjasama dengan Badan Ekonomi Kreatif dan Kementrian Sekretariat Negara. Dalam kegiatan pembangunan gapura ini terlihat begitu antusias warga desa Megulungkidul untuk mebuat gapura dan semangat goto royong begitu terlihat.