Desa Tasikmadu Canangkan Sebagai Kampung Siaga Covid-19 \"Polda Jateng\"

By administrator 10 Jun 2020, 13:53:32 WIB Kegiatan

TASIKMADU, (pituruhnews.com) - Pemerintah Desa Tasikmadu, Kecamatan Pituruh bersama Polsek Pituruh dan bersinergi Koramil/09 Pituruh meresmikan sebagai Kampung Siaga Covid-19 "Polda Jateng" oleh Polsek Pituruh, Kamis siang,  04/06/2020 pukul 12.30 WIB.

 

Kampung Siaga Covid-19 "Polda Jateng" Desa Tasikmadu ini diresmikan oleh Kapolsek Pituruh Iptu Sapto Hadi, S.Pd, S.H.M.H, dengan didampingi oleh Bhabinkamtibms Desa Tasikmadu Bripka Aris Prasetiyo, Bhabinsa Koramil09/ Pituruh Serda Sukaryanto, dan Kepala Desa Tasikmadu Sariman beserta jajarannya, serta warga desa Tasikmadu.

 

Dalam peresmian ini juga diadakan pemeriksaan protokol kesehatan, seperti penyemprotan disinfektan cyember, pengecekan suhu badan kepada warga dan memberikan wawasan kepada warga tentang bahaya penyebaran virus Covid-19.

penyampaian wawasan

Diungkapkan,Kapolsek Pituruh Iptu Sapto Hadi bersama forkompimca Pituruh pada hari, Kamis Siang 04/06/2020 telah meresmikan Kampung Siaga Covid-19 "Polda Jateng". Dengan tujuan kita menggerakan potensi masyarakat yaitu warga Desa Tasikmadu untuk bersama-sama dalam upaya pencegahan dan penyebaran virus covid-19 yang berada di Desa Tasikmadu.

 

"Alhamdulillah warga desa Tasikmadu sangat antusius dengan mendirikannya Kampung Siaga Covid-19 Polda Jateng ini, dengan perlengkapannya sudah sesuai protokol kesehatan.'' ucapnya.

 

"Kegiatan ini bisa berjalan dengan baik, dengan melibatkan beberapa pihak seperti pemerintah kecamatan, koramil/09, puskesmas dalam bersinergi pencegah virus covid-19, dan pemerintah desa Tasikmadu. '' imbuhnya.

 

sumber dan selengkapnya di : https://www.pituruhnews.com/2020/06/desa-tasikmadu-canangkan-sebagai.html




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Iklan Kanan

Instagram Banner

Twitter


Berita Purworejo

Counter Pengunjung