

- Musrenbangdes Desa Prapagkidul
- Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa MUSRENBANGDES PERUBAHAN RPJM DES Tahun Anggaran 2025 – 20230 Desa Gumawangrejo
- Musrenbangdes Desa Pangkalan
- Musrenbangdes Desa Tasikmadu
- penyaluran BLT DD Triwulan 1 Desa Prapagkidul
- rapat Paripurna DPRD Kabupaten Purworejo
- Sosialisasi Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Tahun 2025 di Desa Waru
- Pengukuhan Ketua Tim Pembina Posyandu 49 Desa di Kecamatan Pituruh masa bakti 2025-2030
- Rapat Korrdinasi Pimpinan (Rakorpim) Triwulan 1 Tahun 2025
- Sosialisasi dan Pembentukan Tim Penyusunan RPJMDes Tahun 2023 – 2031 Desa Kalikotes
Bupati Resmikan Gedung SD N Jati Senilai Rp 1,4 milyar
Bupati Resmikan Gedung SD N Jati

Keterangan Gambar : Pemotongan Pita dalam rangka peresmian gedung SDN Jati
Bupati Resmikan Gedung SD N Jati Senilai Rp 1,4 milyar
Indonesia diperkirakan akan mendapat bonus demografi, yakni jumlah penduduk usia produktif lebih banyak dibandingkan usia tidak produktif. Untuk itu persiapkan anak-anak kita dengan matang agar menjadi generasi yang tangguh, Generasi Indonesia Emas 2045.
Penekanan itu disampaikan Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH saat menghadiri purnawiyata di SD N Jati, Desa Jati, Kecamatan Bener, Rabu (19/06/2024). Dalam kesempatan itu, Bupati juga meresmikan gedung SD N Jati senilai Rp 1,4 milyar, dengan pemotongan tumpeng yang diserahkan kepada Kepala Sekolah.
Dalam sambutannya Bupati mengucapkan selamat dan sukses atas diresmikannya gedung Sekolah SD Negeri Jati, bersamaan dengan kegiatan purnawiyata siswa. Ia juga mengucapkan terimakasih kepada para guru yang telah berjuang mencerdaskan para tunas bangsa.
"Semoga sekolah ini terus menjadi sekolah berprestasi, nyaman dan aman untuk anak belajar, bermain, dan bersosialisasi. Untuk anak kelas VI, dapat melanjutkan pendidikan jenjang lebih tinggi demi meraih masa depan lebih baik," katanya.
Lebih lanjut Bupati berharap dan berpesan untuk menjaga gedung sekolah yang dibangun dengan dana senilai Rp 1,4 milyar, supaya dapat digunakan generasi seterusnya.
"Semoga kalian semua menjadi generasi penerus bangsa yang berprestasi dan berakhlak mulia. Saya minta rawatlah gedung sekolah ini seperti merawat rumah sendiri," pesannya
Pada acara ini ditampilkan pencak silat cabang bela diri seni berregu. Salah satunya pesilat cilik Faiz Saefullah yang merupakan siswa kelas II SD N Jati dan telah menyabet berbagai macam kejuaraan level nasional. Ditemui setelah pertunjukan, ia mengaku menggeluti pencak silat sejak umur 3 tahun.
"Belajar silat udah 5 tahun, sekarang umur 8 tahun. Cita-cita ingin menjadi atlet pencak silat internasional yang mengharumkan Purworejo," ungkapnya.
Sumber: Prokopim