Bupati Purworejo Melantik Pejabat Di Pemda Purworejo, Kecamatan Pituruh Personil Tetap

By administrator 05 Jan 2022, 20:52:28 WIB Pemerintahan
PURWOREJO - Mengawali kerja pada Tahun Anggaran 2022, Bupati Purworejo Agus Bastian, S.E., M.M. pada Senin, 3 Januari 2022 melantik 518 pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Purworejo. Dari 518 pejabat itu terdiri dari unsur pengawas sebanyak 323 orang, administrator 139 orang, JPT Pratama 28orang, kepala puskesmas 27 orang dan Kepala UPT SPNG 1 orang. Pelantikan dilaksanakan di Pendopo Rumah Dinas Bupati Purworejo. Karena banyaknya pejabat yang dilantikmaka acara dibagi menjadi tiga sesi. Yakni sesi pertama dimulai pukul 08.00 sebanyak 167 orang, sesi kedua pukul 10.00 sebanyak 174 orang, dan sesi ketiga pukul 14.00 sebanyak 176 orang. Untuk Kecamatan Pituruh sendiri yang mengikuti pelantikan sebanyak 1 orang Camat, 4 Kepala Seksi dan 2 Kepala Sub Bagian. Pelantikan ini memberikan nuansa baru bagi Kecamatan Pituruh karena sesuai dengan Peda SOT Terbaru kecamatan hanya memiliki 4 Seksi sedangkan sebelumnya di Kecamatan Pituruh ada 5 Seksi. Namun hal ini tidak merubah personil yang ada dikarenakan 1 orang Kepala Seksi kebetulan purna tugas per 1 Januari 2022. Adapun personil yang dilantik adalah sebagai berikut : 1. Bangun Erlangga Ibrahim, S.STP.,M.M.menjabat sebagai Camat Pituruh, 2. Dwi Cahyono Hadi Saputo, S.IP menjabat sebagai Kepala Seksi Pemerintahan Desa, 3. Turasno, S.IP.,M.AP. menjabat sebagai Kepala Seksi Pembangunan, 4. Muridan, S.IP menjabat sebagai Kepala Seksi Pemerintahan Umum, Ketentraman dan Ketertiban Umum, 5. Teguh Triyasmanto, S.E. menjabat sebagai Kepala Seksi Pemberdayaan, 6. Pujiharti, S.E. menjabat sebagai Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian, dan 7. Suciyati, S.IP menjabat sebagai Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Keuangan. Untuk jabatan Sekretaris Kecamatan sementara masih kosong. Secara nomenklatur, Seksi dan Sub Bagian mengalami perubahan nama.


Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Iklan Kanan

Instagram Banner

Twitter


Berita Purworejo

Counter Pengunjung