Gelar Festival ndolalak

By ADMIN 20 Agu 2019, 10:29:01 WIB Kegiatan

Dalam rangka menyambut HUT RI ke 74 tahun 2019, Panitia HUT RI menggelar Festival Lomba Tari Ndolalak di tingkat Kecamatan. Dalam rangka "Nguri-uri" ndolalak agar tetap lestari dan di akui jika ndolalak seni tari yang bersal dari Kabupaten Purworejo, Rabu sampai Kamis 14 sampai 15 Agustus 2019 di halaman Kecamatan Pituruh. kategori yang dilombagakan yaitu SD, SMP, SMA dan Umum. yang di ikuti oleh 40 SD dan 4 peserta untuk tingkat SMP,SMA dan Umum. Kegiatan ini sudah serempak dilaksanakan sekabupaten Purworejo, dimasing-masing Kecamatan. Penyelenggara lomba ini merupakan dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Purworejo, yang bekerjasama dengan Dinas Pendidikan tingkat Kecamatan. Dengan diadakan festifal ini supaya Budaya kita tidak diambil oleh bangsa atau daerah lain. Rencana akan diadakan tarian Kolosal 5000 penari Ndolalak dengan gerakan yang sama, tentunya tidak mudah untuk membuat 5000 penari dengan tarian yang sama, gerakan yang sama bisa terlihat rapi, makanya untuk menciptakan semua diawali dengan diadakan festifal Ndolalak di setiap Kecamatan se-Kabupaten Purworejo. 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Instagram

Twitter


Counter Pengunjung